Perencanaan Bisnis Ayam Potong
Bisnis Ayam Potong merupakan bisnis yang dapat dijalankan dengan biaya yang tidak terlalu besar, lokasi yang dibutuhkan pun tidak terlalu mahal, karena tidak perlu lokasi yang strategis asal memiliki akses jalan yang layak. Ayam itu sendiri merupakan bahan makanan yang banyak dikonsumsi masyarakat dan target penjualannya tidak susah karena ayam dapat diolah menjadi berbagai macam menu makanan, dan juga cukup terjangkau dibandingkan daging yang lainnya.
Dalam perencanaan usaha terdapat tiga faktor yang harus diperhatikan :
Modal
Modal yang saya keluarkan untuk usaha ayam potong ini adalah sekitar Rp 10.000.000 , dengan perincian dalam 1 tahun bisa 6 kali panen (1 kali panen memakan waktu 2 bulan), dan biaya lahan pertahun adalah Rp. 3.000.000 dengan bibit anak ayam awal 500 ekor, adapun perincian jelasnya
- Lahan untuk 500 ekor ayam 3.000.000 pertahun / 6 kali panen : 500.000
- Kandang dan peralatan : 1.000.000
- 500 Anak Ayam dengan harga per 100 ekor Rp370.000, : 1.850.000
- Pakan ayam Rp 265.000/kwintal , sebanyak 16,5 kwintal : 4.256.000
- Obat Anti stress : 240.000
- Vaksin : 360.000
- Penerangan + Transport : 250.000
- Gaji Pegawai dalam 1 masa Panen (2 bulan) : 1.000.000
Total : 9.226.000
Hasil
Hasil keuntungan yang diperoleh dari bisnis ayam potong ini dengan perkiraan dari 500 anak ayam yang dapat harga dipanen 470 ekor dengan asumsi harga 30.000 rb perekor maka laba kotor yand dapat diperoleh adalah Rp 14.100.000.
Maka laba bersih yang diperoleh dari bisnis ayam potong dalam 1 kali panen adalah :
14.100.000 - 9.226.600 : Rp 4.873.400
Lokasi
Lokasi Ternak Ayam yang digunakan agak jauh dari pemukiman warga, tetapi akses untuk menuju ke tempat tujuan dapat dijangkau dengan kendaran bermotor.
Perekrutan Tenaga Kerja
Dalam perekrutan tenaga kerja disini saya menggunakan tenaga kerja yang dibayar bulanan. Perekrutan tenaga kerja disini dapat menggunakan jasa dari keluarga dekat yang dapat dipercaya. Tugasnya sendiri memberi makan ayam dan sesekali membersihkan kandang ayam. Disini sesekali kita wajib mengecek keadaan kandang ayam.
Tahap - tahap perekrutan : Dibutuhkan tenaga kerja yang tanggung jawab, disiplin dan pekerja keras .
Tanggung Jawab Sosial
Tanggung jawab sosial kepada masyarakat, usaha ayam potong ini tidak membuang limbah, karena limbah dari kotoran ayam itu sendiri dapat dijadikan pupuk. Lalu karung dari pakan ayam sendiri dapat dimanfaatkan dengan dijual kembali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar